Mengubah Semua Jenis File Menjadi PDF Gratis | Membuat file dokument atau file gambar menjadi file pdf kadang bagi sebagian orang sangat rumit, mungkin mudah bagi Anda mengubah file doc, excel, power poin ke pdf dengan Add In yang disediakan oleh microsoft word 2007 (Microsoft Save as PDF) namun bagaimana jika Anda ingin mengubah file gambar AutoCad atau file jpg menjadi pdf? tentu akan lebih rumit lagi.
Ada banyak program gratisan yang dapat mengubah file Anda menjadi pdf dengan mudah, namun kali ini Kami hanya memperkenalkan dua program pengubah file ke pdf yaitu PDF Creator dan doPDF v7.
1. PDF Creator
PDF Creator adalah program mengubah semua file menjadi bentuk PDF. Proses Pengubahan file tersebut seperti kita mengeprint file. Jadi semua file yang bisa diprint, bisa juga dirubah ke PDF dengan PDF Creator.
Selain Mengubah semua file menjadi pdf, PDF Creator juga bisa menggabungkan beberapa file PDF menjadi satu File pdf.
PDF Creator ini bisa Anda Download Gratis disini:
Install Program PDF Creator kemudian restart komputer Anda, setelah komputer nyala kembali, maka Anda sudah bisa mengubah semua file menjadi pdf secara gratis.
2. doPDF v7
doPDF v7 ini adalah program yang hampir mirip dengan PDF Creator. doPDF v7 ini lebih ringan karena hanya menggunakan sedikit memori, silahkan download doPDF v7 disni.
Demikianlah Mengubah Semua Jenis File Menjadi PDF Gratis, semoga bermanfaat.
Demikianlah Mengubah Semua Jenis File Menjadi PDF Gratis, semoga bermanfaat.