Tips Membuat Surat Lamaran Kerja IT Berserta Contohnya

Surat lamaran kerja selalu menjadi teman sehari-hari bagi teman-teman yang sedang mencari kerja, perusahaan-perusahaan yang mencari pekerja tentu sangat selektif memilih tenaga kerja yang handal, apalagi persaingan para pencari kerja saat ini sangat banyak. Salah satu indikator perusahaan dalam memilih tenaga kerja adalah dengan melihat surat lamaran kerja yang dikirimkan calon tenaga kerja kepada perusahaan, dari surat lamaran kerja tersebut akan terlihat bagaimana sebenarnya potensi calon tenaga kerja tersebut, seperti gaya bahasa dalam menulis surat lamaran, nilai ijazah yang dilampirkan serta sertifikat-sertifikat pengalaman kerja sebelumnya atau sertifikat magang di perusahaan ternama juga menjadi pertimbangan perusahaan dalam memilih calon tenaga kerja.

Membuat Surat lamaran Kerja

Jika surat lamaran kerja saja susah dibaca atau tidak menarik untuk dibaca maka bisa jadi bagian personalia perusahaan tidak mengikut sertakan pemilik surat lamaran tersebut untuk mengikuti seleksi berikutnya. Untuk itu perlu sekali membuat surat lamaran kerja yang bagus agar menarik perhatian perusahaan yang akhirnya Anda terpilih menjadi salah satu tenaga kerja yang diperhitungkan.

Berikut ini beberapa tips membuat surat lamaran kerja:
1. Singkat dan Padat
Dalam membuat surat lamaran kerja Anda tidak perlu panjang lebar menjelaskan siapa Anda, cukup seperlunya seperti Lulusan mana dan pernah kerja dimana.

2. To de point
Langsung sampaikan tujuan Anda yaitu ingin menjadi salah satu tenaga kerja di perusahaan tersebut.

3. Tidak bertele-tele
Hindari kalimat yang berulang-ulang, perusahaan akan lebih suka jika Anda tegas dalam surat lamaran kerja tersebut, dengan memberikan alasan yang kuat mengapa Anda harus diterima diperusahaan tersebut.

4. Melampirkan Seperlunya
Anda tidak perlu melampirkan seluruh sertifikat yang Anda pernah dapatkan, cukup berikan Apa yang diminta/dibutuhkan perusahaan saja atau lampirkan beberapa yang penting seperti ijazah, curriculum vitae, dan sebuah sertifikat yang paling mendukung Anda diterima di perusahaan tersebut

5. Harus PD
Anda harus bisa menuliskan dengan percaya diri (PD) untuk memberikan keyakinan kepada perusahaan Agar Anda segera diterima, namun jangan terlalu PD.

Demikianlah beberapa tips membuat surat lamaran kerja, berikut kami berikan sedikit contoh surat lamaran kerja:

Banda Aceh,
Kepada Yth;
Kepala Personalia. PT. Autada IT Solution
Jl. T.Nyak Arief Lr. PBB No. 25 Darussalam,
Banda Aceh


Dengan hormat, 

Berdasarkan informasi lowongan pekerjaan sebagai webmaster untuk www.autada.com yang dibuka oleh perusahaan bapak. Maka dengan ini saya mengajukan diri untuk mengisi lowongan tersebut. Saya adalah lulusan Ilmu Komputer di Akademi Manajemen Informatika dan Komputer Indonesia (AMIKI), Banda Aceh.

Saya sudah berpengalaman menjalankan beberapa proyek-proyek pengembangan aplikasi untuk beberapa perusahaan. Diantaranya adalah aplikasi pengelolaan SDM untuk CV. Dolphin Oceanic dan juga aplikasi berbasis untuk untuk sistem CRM pada CV. Ozone. Saya juga pernah kerja disalah satu travel sebagai IT management. Dengan pendidikan dan pengalaman seperti itu, saya yakin mampu berkontribusi positif untuk perusahaan yang Bapak pimpin.

Bersama surat ini juga saya lampirkan ijazah dan curriculum vitae saya yang berisi detail pengalaman yang saya miliki. Saya berharap bapak dapat memberikan kesempatan interview pada saya agar saya mampu menunjukan bakat dan kemampuan yang saya miliki. Terima kasih atas perhatiannya.

Hormat saya,

Hamdan

Demikianlah Tips dan Contoh Surat lamaran kerja bidang IT semoga bermanfaat. contoh lamaran kerja tersebut bisa Anda sesuaikan dengan perusahaan target Anda yang lain.

Mau Berlangganan Contoh Surat Terbaru dari Kami?